FK-KMK UGM. Dosen dan tim peneliti Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan (FK-KMK) UGM sedang mengembangkan “Buku Saku Siapkah Hamil” sebagai panduan praktis berbasis keluarga bagi masyarakat Indonesia. Buku ini ditulis oleh dr. Fitriana Murriya Ekawati, Sp.KKLP., Ph.D dan Dhiana Ayu Novitasari, S.Kep., Ns. sebagai bagian dari hasil riset Dana Masyarakat. Proyek ini bertujuan memperkuat peran keluarga dalam meningkatkan kesehatan ibu dan anak, terutama dalam fase kehamilan, persalinan, dan masa nifas serta memperkuat kesiapan keluarga menyambut kehamilan dan persalinan yang sehat.
Pengembangan buku dilakukan di Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta, melalui pendekatan riset berbasis bukti dan melibatkan keluarga secara langsung sebagai pengguna utama. Kontennya mencakup berbagai topik penting, mulai dari persiapan kehamilan, pemeriksaan antenatal, tanda bahaya kehamilan, hingga edukasi pascapersalinan. Tim peneliti menyoroti bahwa masih banyak keluarga di Indonesia yang belum memiliki informasi memadai dalam mempersiapkan kehamilan secara menyeluruh. Kurangnya edukasi ini turut menyumbang pada tingginya angka morbiditas dan mortalitas ibu serta bayi di Indonesia.
Melalui buku ini, pendekatan keluarga sebagai unit pengambilan keputusan kesehatan ditekankan, guna meningkatkan keterlibatan aktif suami dan anggota keluarga lainnya dalam mendukung kesehatan ibu. Inovasi ini juga mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), terutama pada SDGs Nomor 3: Kehidupan Sehat dan Sejahtera, SDGs Nomor 4: Pendidikan Berkualitas serta SDGs Nomor 5: Kesetaraan Gender. Tim berharap buku saku ini dapat menjadi model intervensi strategis untuk memperkuat layanan primer dan promosi kesehatan berbasis keluarga secara berkelanjutan. (Kontributor: dr. Fitriana Murriya Ekawati, Sp.KKLP., Ph.D dan Dhiana Ayu Novitasari, S.Kep., Ns.)